Rabu, 09 Januari 2013

Referensi Buku Belajar Bahasa Korea Untuk Pemula



Annyeonghaseo,..

Mau belajar bahasa Korea tanpa harus kursus dengan  guru privat? Kalian juga bisa belajar bahasa Korea di rumah dengan membeli beberapa buku belajar bahasa Korea. Nah, buat kalian yang bingung ingin membeli buku referensi Korea yang mana tak ada salahnya untuk mencari buku berikut.

Panduan Terlengkap Belajar Bahasa Korea



Sinopsis Buku:
Mau belajar bahasa Korea secara efektif, komprehensif, dan dijamin berhasil? Buku yang Anda pegang ini dapat diandalkan! Buku ini sudah memenuhi Standar Kompetensi dan Kelulusan EPS TOPIK—semacam TOEFL yang mengukur dan menguji kemampuan berbahasa Korea Anda.

Di dalamnya terdapat banyak contoh soal EPS TOPIK yang sudah diujikan dan diterjamahkan. Jadi, untuk Anda yang ingin bekerja di Korea atau belajar di Korea, di mana ujian EPS-TOPIK harus dilakukan, buku ini akan sangat membantu untuk meluluskan Anda dengan nilai terbaik.

Tak hanya itu, kelebihan buku ini juga pada kelengkapan dan kemudahan metode belajarnya. Hal ini karena penulisnya, M. Hasan Hwang, adalah pakar bahasa Korea lulusan Fakultas Sastra, Hankook University Foreign Studies. Ia tidak saja menguasai bahasa Korea, tapi juga memahami dengan baik bahasa Indonesia. Hasilnya, kualitas isi buku yang juga dilengkapi kunci-kunci soal jawaban ini, niscaya dapat dipertanggungjawabkan secara akademis-ilmiah.

Kesesuaian arti antara bahasa Korea dan bahasa Indonesia di dalam buku ini juga diterjemahkan dengan sangat pas, sehingga memudahkan Anda mempelajari soal-soal yang ada. Itulah mengapa buku ini sangat mudah digunakan baik bagi para pemula yang sama sekali belum pernah mengenal bahasa Korea maupun yang ingin lebih mendalami tata bahasa Korea Apapun tujuan dan niat Anda dalam belajar bahasa Korea, inilah buku panduan terlengkap belajar bahasa Korea yang pernah diterbitkan dalam bahasa Indonesia. Selamat belajar!.

Annyeonghaseyo,Mudahnya Belajar Bahasa Korea 



Sinopsis Buku:
Melalui buku ini, belajar bahasa Korea dapat Anda kuasai dengan lebih mudah dan cepat secara otodidak--tanpa bantuan guru. Anda dapat mempelajari bahasa Korea secara menyeluruh mulai dari cara menulis dan membaca, mengenal berbagai ungkapan umum, menguasai pola kalimat dan tata bahasa, hingga mempraktikkan bahasa Korea dalam bentuk percakapan.
Setiap pembahasan dikupas dengan detail, ringan, dan praktis, antara lain disuguhkan dalam bentuk:
- pengenalan dasar akan membaca dan menulis hangeul (aksara Korea),
- penjelasan ringan yang disertai dengan contoh-contoh kalimat,
- 50 tata bahasa dasar,
- kumpulan frasa sehari-hari,
- percakapan sehari-hari, dan
- kumpulan kosakata harian.



Read & Speak Korean For Beginners

Lewat buku ini kalian mampu belajar bahasa korea dari membaca dan berbicara bahasa Korea dengan mudah. Bugu ini  hadir dalam fersi bahasa inggris dan dirancang dengan konsep yang mudah, khusus untuk pemula yang ingin belajar bahasa Korea.

Cepat Jago Bahasa Korea  

Sinopsis Buku:
Buku yang ditulis oleh seorang guru yang berpengalaman ini sangat mudah Anda pelajari dan sangat membantu Anda menguasai bahasa Korea.
Cepat Jago Tata Bahasa Korea, Pola Kalimat dan Ragam Tingkatan Bahasa Korea, Akhiran Predikat Kalimat Informal untuk Waktu Sekarang, Akhiran Predikat Kalimat Informal untuk Waktu Lampau, Kalimat Nominal, Kata Tunjuk, Kata Tanya, Pertanyaan Model 'Ya' dan 'Bukan/Tidak', Kalimat Nominal Negatif, Partikel, Pola Kalimat Subjek-Predikat, Partikel, Menyatakan Letak Benda, Membuat Kalimat Negatif, Ragam Kata Tanya, Angka Korea Asli dan Sino Korea, Membaca Waktu (Jam dan Menit, Hari, Tanggal), Menyatakan Keinginan, Menyatakan Kegiatan yang Sedang Berlangsung, Menyatakan Ketidakmampuan, Membuat Kalimat Perintah, Membuat Kalimat Ajakan,  Menyatakan Pernah atau Belum Pernah, Ragam Kata Penghubung.

Sampai disini itu dulu ya,  dilain kesempatan saya akan posting lebih banyak lagi referensi buku untuk pegangan kalian dalam belajar bahasa Korea.

4 komentar:

Unknown mengatakan...

saya pengen blajar bhasa korea tnapa kursus..itukan ada beberapa referensi bukunya yang benar2 paling lengkapa yang mana ya :D
Tx ya sebelumnya..:D

rohwan mengatakan...

untuk buku yang paling lengkap , pakai aja Buku Bahasa Korea Terpadu

Unknown mengatakan...

Mks sgt bermanfaat

Unknown mengatakan...

hilih

Posting Komentar